Setelah 15 tahun malang melintang dalam dunia manga, akhirnya manga Naruto pun tamat. Selama itu pula Naruto telah menjadi salah satu manga yang paling populer diseluruh dunia. Tidak berlebihan memang jika saya mengatakan bahwa berita tamatnya Naruto ini membuat seluruh dunia, terutama fans manga-nya, gempar. Masih banyak yang tidak rela jika manga yang bercerita tentang bocah bengal berambut kuning ini berakhir. Tapi tenang saja, karena katanya manga Naruto masih akan ada lanjutannya.
Nah, karena manga Naruto ini sangatlah spesial maka bab terakhirnya, Chapter 700, pun dibuat berwarna dari awal dari akhir. Akan tetapi, tahukah sahabat kalau dalam salah satu halamannya, terdapat sesuatu yang ‘tersembunyi’?
Gambar sebelah kanan adalah patung kepala Hokage dicorat-coret oleh anak Naruto sendiri, Boruto (Bolt)
Sudah tahu? Ya, didahi Naruto terdapat lambang tengkorak yang merupakan lambang tengkorak bajak laut. Tentu saja, bajak laut yang dimaksud disini adalah kelompok topi jerami (Straw Hat Pirate) yang dipimpin oleh Luffy dalam manga One Piece. Sepertinya ini adalah bentuk salam perpisahan dari Masashi Kishimoto kepada salah satu mangaka-nya, Eichiro Oda sang kreator One Piece.
Seakan tidak mau kalah, Eichiro Oda pun membalasnya dalam kover One Piece Bab 766.
Pada gambar di sebelah kiri, ada pesan tersembunyi dari Eichiro Oda. Terdapat tulisan jepang yang dilingkari garis merah:
ナ, ル, と, おつ, カレ, 三, で, し dan た .
Digabungkan menjadi:
ナルとおつカレ三でした maksudnya menjadi: ナルトおつかれさんでした
Dan jika diurutkan akan berbunyi: “Naruto, Otsukaresan deshita” atau dalam bahasa Indonesia berarti “Naruto, terima kasih atas kerja kerasnya”.
Selain tulisan tersebut, jika sahabat perhatikan lebih teliti maka sahabat akan menemukan hal-hal berikut ini:
1. Dibelakang Nami ada Naruto sedang memakan daging dan Luffy yg sedang makan Ramen (daging adalah makanan favorit Luffy sementara ramen adalah makanan kesukaan Naruto).
2. Nami mengenakan baju dengan motif konoha
3. Dibagian bawah, terdapat seekor rubah (melambangkan Kyuubi yang juga sama-sama rubah) dengan lambang keluarga Uzumaki dipunggungnya.
4. Huruf ‘O’ dalam One Piece diganti menjadi lambang Konoha.
5. Terdapat sebuah shuriken di ujung huruf ‘E’ dalam One Piece.
6. Huruf ‘I’ yang biasanya bergambar Luffy digantikan oleh Naruto.
Hmm… Eichiro Oda benar-benar teman seperjuangan yang baik mau memberikan tribute kepada Naruto.
Bagaimana komentar sahabat?